WORKSHOP SERIES UPGRADE OJS 3
Scientific journal management activities have shifted to online forms so that they can be accessed more widely. One management system that is often used today is Open Journal Systems (OJS). Through OJS, journal management is more organized and well-documented. For this reason, in order to improve journals at Universitas Ahmad Dahlan, the Scientific Publication Division, Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Ahmad Dahlan (LPPM UAD) held the “Workshop Series Upgrading OJS 3” which was held on November 3, 2021, to November 12, 2021. which was held in the UAD Meeting Room Campus 2 unit B.
This workshop has been held 6 times, for each meeting divided into 3 sessions. For 6 meetings, Alfian Ma’arif, S.T., M.Eng. to convey on November 3, 2021, Zalik Nuryana, S.Pd.I., M.Pd.I. to convey on November 4, 2021, Yosi Wulandari, S.Pd., M.Pd. to convey on November 5, 2021, Sularso, S.Sn., M.Sn. to convey on November 9, 2021, Drs. Bambang Widi Pratolo, M. Hum., Ph.D. convey on November 10, 2021 and Much Fuad Saifuddin, S.Pd., M.Pd. convey on November 12, 2021. All of the resource persons are the Journal Team of the LPPM UAD Scientific Publication Agency.
Furthermore, for 6 meetings, every day there are 2-time differences starting at 08.00-16.00 and 09.00-16.00 WIB with the activity material namely Socialization of the Use of the Open Journal System. Each session discusses different topics, starting from session 1 discussing Metada Fix, session 2 discussing Creating Custom Blocks, and session 3 discussing Creating Static Pages. We hope that this workshop can improve Open Journal Systems (OJS) at Universitas Ahmad Dahlan . In addition, it is hoped that this workshop will be full of blessings and be useful for all of us. Aamiin….
WORKSHOP SERIES UPGRADE OJS 3
Aktivitas pengelolaan jurnal ilmiah beralih dalam bentuk online supaya mudah diakses semakin luas. Salah satu sistem pengelolaan yang sering digunakan saat ini yaitu Open Journal Systems (OJS). Melalui OJS, pengelolaan jurnal lebih tertata dan terdokumentasi secara baik dan rapi. Untuk itu, dalam rangka meningkatkan jurnal di Universitas Ahmad Dahlan, Bidang Publikasi Ilmiah, Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Ahmad Dahlan (LPPM UAD) menyelenggarakan acara “Workshop Series Upgrading OJS 3” yang telah dilaksankan pada Tanggal 3 November 2021 sampai 12 November 2021 yang diselenggarakan di Ruang Sidang UAD Kampus 2 unit B.
Acara Workshop ini telah dilaksanakan selama 6 kali pertemua, untuk setiap pertemuan dibagi menjadi 3 sesi. Selama 6 kali pertemuan disampaikan oleh Alfian Ma’arif, S.T., M.Eng. menyampaikan pada tanggal 3 November 2021, Zalik Nuryana, S.Pd.I., M.Pd.I. menyampaikan pada tanggal 4 November 2021, Yosi Wulandari, S.Pd., M.Pd. menyampaikan pada tanggak 5 November 2021, Sularso, S.Sn., M.Sn. menyampaikan pada 9 November 2021, Drs. Bambang Widi Pratolo, M.Hum., Ph.D. menyampaikan pada tanggal 10 November 2021 serta Much Fuad Saifuddin, S.Pd., M.Pd. menyampaikan pada 12 November 2021. Adapun keseluruhan Narasumber merupakan selaku Tim Jurnal Badan Publikasi Ilmiah (BPI) LPPM UAD.
Selanjutnya, selama 6 kali pertemuan, pada setiap harinya terdapat 2 perbedaan waktu yang dimulai pada pukul 08.00-16.00 dan 09.00-16.00 WIB dengan materi kegiatan yaitu Sosialisasi Penggunaan Open Journal System. Untuk setiap sesinya membahas topik-topik yang berbeda dimulai dari sesi 1 membahas mengenai Memperbaiki Metada, sesi 2 membahas mengenai Membuat Custom Block dan sesi 3 membahas mengenai Membuat Static Page. Besar harapan kami, dengan adanya workshop ini dapat Meningkatkan Open Journal Systmes (OJS) di Universitas Ahmad Dahlan. Selain itu, diharapkan workshop ini penuh berkah dan bermanfaat bagi kita semua. Aamiin…