Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM) Direktorat Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan, Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi bekerjasama dengan Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta akan melaksanakan kegiatan “Workshop dan Klinik Penyusunan Output Penelitian untuk Peningkatan Kualifikasi Dosen” Tahun 2018 Program Riset Dasar yang akan diselenggarakan pada:

Hari, tanggal: Selasa s.d. Rabu, 22 s.d. 23 Mei 2018
Tempat : Grand Dafam Rohan Hotel (Jl Janti-Gedong Kuning, Banguntapan, Bantul – Yogyakarta)
Pembukaan : Selasa, 22 Mei 2018 pukul 09.00 WIB

Mohon untuk calon peserta “Workshop dan Klinik Penyusunan Output Penelitian untuk Peningkatan Kualifikasi Dosen” Tahun 2018 memperhatikan hal-hal berikut ini;
1. mengisi form kesediaan (Mohon unduh form kesediaan disini) dan diupload pada form berikut ini (Mohon mengisi formulir disini)
2. Peserta wajib membawa draft manuskrip publikasi jurnal internasional dalam bahasa inggris yang akan dikonsultasikan (soft copy dan hardcopy);
3. Menyerahkan hardcopy draft manuskrip pada waktu registrasi kepada panitia;
4. Membawa petunjuk penulisan (Author Guidelines/Template) dari jurnal target;
5. Membawa laptop beserta modem
6. Membawa surat tugas dari Dekan/Kaprodi
7. Panitia tidak menanggung biaya perjalanan peserta;
8. Akomodasi dan konsumsi disediakan untuk 1 orang peserfta selama kegiatan berlangsung (Tidak diperkenankan membawa anggota keluarga), dan untuk konfirmasi penginapan dapat menghubungi Hany (089687114994)

Informasi: Lila – 083840018771 (Staff LPPI)